Jember Kota -- Bupati Jember Hendy Siswanto hadir dalam upacara Upacara peringatan Hari Lahir Pancasila digelar hari Selasa (1 /6/2021) bersama Wakil Bupati, Ketua DPRD Jember, Sekda, Ketua Pengadilan, Dandim 0824, Kapolres, Kepala Bakesbangpol, dan Asisten II.
Upacara peringatan Hari Lahir Pancasila digelar digelar secara virtual oleh Presiden Joko Widodo di Gedung Pancasila Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat. Upacara dipimpin oleh Presiden Jokowi.
Jokowi yang bertindak sebagai Inspektur Upacara, hadir secara virtual dari Istana Kepresidenan Bogor. Jokowi saat hadir dalam upacara menggunakan baju Adat Tanah Bumbu.
Upacara tersebut diikuti perwakilan TNI-Polri, tenaga kesehatan, hingga pelajar. Terlihat juga jajaran menteri yang turut hadir dalam upacara ini yang sebagian mengikuti secara virtual.
Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Setelah itu dilanjutkan dengan mengheningkan cipta. Ketua MPR Bambang Soesatyo bertugas membacakan Pancasila. Sedangkan Ketua DPR Puan Maharani membacakan teks Pembukaan UUD 1945.
Jokowi mengharapkan momentum peringatan Hari Lahir Pancasila direfleksikan oleh masyarakat untuk mengokohkan nilai-nilai Pancasila. Jokowi juga menambahkan bahwa tantangan bangsa hari ini tidak mudah.
“Walaupun Pancasila telah menyatu dalam kehidupan kita sepanjang Republik Indonesia ini berdiri. Namun tantangan yang dihadapi Pancasila tidaklah semakin ringan. Globalisasi dan interaksi antar belahan dunia tidak serta merta meningkatkan kesamaan pandangan dan kebersamaan," tegas Jokowi saat menyampaikan pidatonya.
Selain itu, Jokowi mengingatkan semua pihak akan waspada terkait rivalitas antar nilai dan ideologi. Termasuk soal meningkatnya ideologi radikalisme di era saat ini.
Bupati Jember Hendy Siswanto hadir dalam upacara tersebut bersama Wakil Bupati, Ketua DPRD Jember, Sekda, Ketua Pengadilan, Dandim 0824, Kapolres, Kepala Bakesbangpol, dan Asisten II.
Bupati menyampaikan bahwa peringatan Hari Lahir Pancasila harus benar-benar dihayati seperti halnya merayakan hari kelahiran kita sendiri. Bangsa ini damai dan tenteram karena juga Pancasila.
Bupati juga menanggapi perihal penyampaian Jokowi mengenai meningkatnya ideologi transnasional.
“Kita pemerintah selalu mengantisipasi dengan cara berkoordinasi dengan Forkopimda dan elemen yang lain. Harapannya, masyarakat semua harus pro aktif untuk menanggulangi ini dengan menerapkan nilai-nilai budaya lokal”, jawab Bupati di Aula Pendopo Wahyawibawagraha saat ditanya wartawan mengenai respons Pidato Jokowi. (*)